Hubungan Harga Diri dengan Tingkat Kecemasan pada Lansia di Desa Baluk Kecamatan Negara Kabupaten Jembrana Tahun 2019
Abstract
Pendahuluan: Masalah harga diri dan kecemasan merupakan masalah yang umum dialami oleh lansia. Melihat kondisi fisik dan psikologis yang menurun pada lanjut usia, maka hal tersebut dapat mengakibatkan harga diriyang rendah dan akan berpengaruh terhadap kecemasan pada lansia. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan harga diridengan tingkat kecemasan pada lansia. Metode: Penelitian ini menggunakan metode cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah lansia yang tinggal di Desa Baluk yang berjumlah 197 orang. Sampel penelitian ini menggunakan teknik Simple Random Sampling denganjumlah sampel sebanyak 134 responden. Analisis penelitian ini menggunakan uji spearman rank test. Hasil: Pada karakteristik responden berdasarkan jenis kelamin didapatkan hasil sebabanyak 59.0% berjenis kelamin perempuan. Pada harga diri lansia yang paling banyak pada kategori sedang (67.9%) dan pada tingkat kecemasan yang paling banyak pada tingkat sedang (59.0%). Hasil uji Spearmans Rho menunjukkan nilai p value 0.000 (p<0.05), Sehingga H0 ditolak dan Ha diterima yang artinya ada hubungan harga diri dengan tingkat kecemasan pada lansia. Kesimpulan: Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa ada hubungan harga diri dengan tingkat kecemasan pada lansia di Desa Baluk Kecamatan Negara Kabupaten Jembrana. Penelitian lebih mendalam dapat dilakukan dengan meneliti berbagai faktor perancu seperti ras, usia, pengalaman pada lansia.